Mentimun |
KilasMalang.com - Pada umumnya mentimun dijadikan sebagai pelengkap hidangan makanan, baik untuk pelengkap lalapan atau acar mentimun yang gurih rasanya. Mentimun tergolong sayuran yang mengandung banyak kandungan air 95 persen, sehingga mentimun ini dapat mengatasi kekurangan air atau dehidrasi, kandungan vitamin C juga bermanfaat bagi tubuh. Sayuran mentimun tidak saja dijadikan bahan pelengkap sayuran atau lalapan, tetapi dapat bermanfaat untuk kesehatan juga,
- Bermanfaat untuk kesehatan rambut dan kulit. Sayuran mentimun dapat membantu adanya iritasi kulit akibat terkena langsung sinar matahari. Caranya cukup menggosokan kulit mentimun pada bagian kulit yang terkena iritasi tersebut. Disamping itu juga mentimun yang mengandung sulfur dan silikon bermanfaat untuk pertumbuhan rambut agar sehat, sekaligus untuk mengurangi bengkak-bengkak di bawah kelopak mata.
- Berguna untuk mengontrol kadar gula pada darah. Manfaat paling utama sayuran mentimun adalah membantu pasien penderita diabetes dalam mengontrol kadar gula darah.
- Bermanfaat untuk melawan kanker. Kandungan mentimun terdapat tiga lignin yaitu lariciresinal, pinoresinol, secoisolariciresinol yang berguna untuk meredakan risiko jenis kanker yang bersemayam di ovarium, prostat, payudara, sampai kanker rahim.
- Berguna untuk mengurangi rasa sakit kepala dan mabuk. Mengkonsumsi sayuran mentimun pra-tidur dapat membantu dalam mengurangi sakit kepala dan mabuk ketika bangun tidur di pagi hari.
- Berguna untuk menurunkan kolesterol. Kandungan sterol dalam mentimun dapat mengurangi kadar koleterol
- Berguna untuk mengontrol tekanan darah. Kandungan magnesium pada mentimun dapat membantu mengontrol tekanan darah, sehingga darah tidak meninggi atau menurun.
- Berguna untuk menurunkan berat badan. Sayuran mentimun dapat menurunkan kalori sehingga dapat menurunkan berat badan, sehingga anda mendapatkan capaian berat badan yang diinginkan.
- Berguna untuk meredakan nyeri-nyeri sendir dan encok. Sayuran mentimun mempunyai banyak sumber silika yang dapat memperkuat jaringan sendi.
- Berguna untuk maskara wajah, agar kelihatan wajah menjadi bening dan putih gunakan irisan mentimun, kemudian lakukan ini seminggu sekali.