Diketahui jamaah mulai berdatangan sejak sebelum adzan Isya'. Jamaah berdatangan mulai dari yang tempat tinggalnya di sekitar masjid, hingga nampak beberapa jamaah mengendarai kendaraan sepeda motor yang kemungkinan tempat tinggalnya terletak agak jauh.
Masjid Salafiyah adalah masjid yang terletak di sebelah timur 'jomplangan sepur' dekat Stasiun Kereta Api Kepanjen, termasuk dekat dengan pusat kota Kepanjen.
Meski masjid ini digunakan untuk sholat tarawih, namun masjid ini tidak digunakan untuk sholat Jum'at atau sholat Ied karena letaknya yang masih dekat dengan Masjid Agung Baiturrahman Kepanjen.