Kota Malang, KilasMalang.com -- Baru saja, Jum'at, 1 April 2022 Kota Malang telah merayakan HUT yang ke-108 tahun.
Rancangan logo HUT ke-108 Kota Malang sendiri merupakan hasil kolaborasi antara Pemkot Malang dan Asosiasi Desainer Grafis Indonesia (ADGI) chapter Malang.
M. Zahir Fikri merupakan desainer logo HUT Ke-108 yang terpilih. Ia merupakan salah satu desainer grafis muda ternama Kota Malang melalui proses kurasi oleh Asosiasi Desainer Grafis Indonesia (ADGI) Chapter Malang.
Filosofi logo HUT ke-108 Kota Malang berikut ini dijabarkan melalui unggahan Instagram @pemkotmalang. Berikut ini adalah filosofi logo HUT ke-108 Kota Malang.
- Gestur maskot Osi-Ji bermakna sinergi antar elemen masyarakat dengan penuh semangat.
- Kelopak bunga bermakna Malang kota bunga dan melambangkan mekarnya sosial ekonomi dalam menghadapi pandemi.
- Warna hijau mengadopsi warna pada lambang pemerintah Kota Malang.
- Warna biru melambangkan kesejukan dan warna kebanggaan Arema.
Itu tadi adalah filosofi logo HUT ke-108 Kota Malang. Anda dapat mengunduh logo HUT Ke-108 Kota Malang dengan format PNG beresolusi tinggi ini.
Redaksi Info Kepanjen mengucapkan selamat ulang tahun Kota Malang ke-108 [1 April 1914 - 1 April 2022]. Semoga Kota Malang menjadi kota yang selalu nyaman untuk semua orang.